Tempura Suhsi

Lagi-lagi... untuk kesekian kalinya, saya tidak berhenti untuk terus tetap mencoba membuat sushi.. *semangat muda membara yg pantang menyerah. hahaha...*

Kali ini, bahan isian sushi yg saya buat adalah Tempura.
Tempuranya menggunakan tempura kemasan yg udah dibeli terlebih dahulu olem mama. Kebetulan waktu lg jalan-jalan sama mama, liat koran masakan gitu, eh covernya sushi. Langsung beli. Dan dipraktekan salah satu resepnya, Tempura Sushi.

Diawali dengan merendam terlebih dahulu beras yang dicampur dengan beras ketan, dan ditambahkan garam serta kecap ikan (gunakan bahan yg ada saja di rumah. Bisa juga pke kecap asin). Tapi sebenernya saya salah, mestinya kecap asin itu dimasukin setelah nasinya masak. Yah tp krn saya yg sotoy, masuk2in aja tuh garem dan kecap ikan kedalam air rebusan nasinya. haha.. :D.
Sambil nunggu nasinya masak, siapin isinya. antara lain:
masak telur dadar,
goreng tempura,
bersihin selada,
siapin saus buat oles2an, nori, dan penggulung sushinya.
Setelah nasinya masak, terlebih dahulu siapkan plastik diatas penggulung sushi, lalu taruh lembar nori diatasnya. Kemudian, taruh nasi diatas nori, sebarkan merata, jgn terlalu tebel nasinya. Letakkan lembaran telur dadar, kemudian olesi dengan saus sambal, saus tomat, mayonaise. Lalu letakkan selada diatasnya. Tinggal digulung deh sushi nya. Lalu padatkan gulungan sushi tersebut. Kemudian potong sushinya.
Untuk memotong sushinya, gunakan pisau yang memiliki gerigi/spt pisau roti. Sebelum digunakan, olesi terlebih dahulu pisau tersebut dengan minyak sayur/goreng. Saat memotong, pisaunya ditekan sambil digesek-gesek.

daaaannn.. inilah hasil sushi saya kali ini.
lumayanlah...

Komentar

Top post

Belajar Korea

Liburan Kulur-Kilir

A little girl (Reply 1988) Chord