tidak suka walau terbiasa

"Strangely, they keep the air-con temperature low while blanket over them." ujar sensei yang kebingungan sekaligus takjub.
Yaah... memang sih ya, ini masalah budaya yang berbeda.
Tapi kadang juga saya merasa yang kaya' gini tuh emang sifatnya manusia (walopun ga keseluruhan). hasil pengamatan saya (yang asal ini), orang yang terbiasa tinggal di tempat yang dingin (secara alami) akan sangat menikmati kondisi hangat. Sedangkan orang yang tidak terbiasa tinggal di tempat dingin akan mengeluh bila berada di kondisi hangat (walaupun sebenarnya mereka masih bisa dan terbiasa menangani ketidaknyamanannya). Begitupun sebaliknya. orang yang terbiasa tinggal di tempat hangat akan sangat menikmati dan menanti saat-saat dingin, bahkan membuat suasana menjadi dingin. Sedangkan orang yang terbiasa tinggal di tempat dingin, justru menghalang-halangi dingin mencapai mereka. Contohnya, tante saya yang suka bilang, "enak ya debby di atas (kamar saya) hanget, ga dingin". padahal sebenernya saya tidak menikmati kehangatan ini. Atau saat di angkot, saya suka aneh kenapa mereka hobby bangeet nutup jendela. klo pagi sih emang iya dingin. nah ini siang dan sore, engap di dalem angkot. ckck...

Komentar

Top post

Belajar Korea

Liburan Kulur-Kilir

A little girl (Reply 1988) Chord