Sup Rumput Laut (미역국)

Sore-sore mama pulang kerja, langsung manggil-manggil aku, "bi.. bi.. itu na, mama beli rumput laut. kalo nak buat sushi". Tapi karena aku ga antusias, jadi ga kulihat deh tuh rumput laut. Besoknya mama bilang lagi, "bi, caknyo rumput laut yang itu untuk sop". waktu aku liat, bener aja, bukan kaya' rumput laut yang pernah mama beli sebelumnya.
Selang beberapa hari, lagi nganggur-ngaggur di rumah, browsing-browsing ga jelas di depan laptop, keinget deh sama rumput laut yang mama beli kemaren. Karena mama bilang untuk sop, jadi aku ke-inget sama sup rumput laut yang sering nongol di drama korea, sup yang biasanya khas dihidangkan dihari ulang tahun. Langsung dah ngubek-ngubek mbah google dan youtube. Setelah dirasa cukup, akhirnya saya request ke tante saya, kalo ke pasar nitip daging. Setelah daging sudah di beli, langsung praktek..!

bahan-bahannya:
-Rumput laut kering (kalo yang aku pake, bukan rumput laut korea, kaya'nya dari china, jd rumput lautnya agak sedikit beda, walaupun masih sama-sama digunakan untuk buat sup)
- Daging Sapi (secukupnya aja)
- Bawang putih (tapi saya tambahin juga keluarga bawang yang laen, yaitu bawang bombay)
- Air (dikira-kira'in aja takarannya)
- Kecap Ikan (1 sdt)
- Garam, Lada, Gula (secukupnya sesuai selera)

baiklah, kita memulai mengolah masakannya...
- Rendam terlebih dahulu rumput laut keringnya sekitar 20 menit di air dingin (tp di setiap hsl googling waktu rendamnya beda-beda, juga ada yang bilang di air aja, ga mesti air dingin).
- Lalu bilas rumput laut yang udah direndam tadi sebanyak 3 kali.
- Tumis bawang yang telah di cincang sebentar aja. kemudian masukkan daging. lalu masukkan air, dan selanjutnya rumput laut.
- Tambahin kecap ikan, garam, gula, dan lada sesuai selera.
- Tunggu sampai mendidih, dan setelah dimasak sekitar 15 menit, Miyeokguk siap di santap

Untuk rasanya, berdasaran lidah saya dan lidah orang-orang dirumah yang ikut mencicipi, rasanya kaya' tekwan (makanan org palembang). samaaaa banget. jadi serasa makan jamur kuping yang ada di tekwan. Walaupunn begitu, orang rumah ga komplain sama rasanya. mungkin krn mirip tekwan, jadi mereka bilang enak. eheeeiiyyy...!

Sejujurnya sebelumnya saya belum pernah makan dan mencicipi seperti apa rasa miyeokguk yang asli. Mungkin bagi yang udah pernah nyicip bisa komen gimana rasa aslinya. Apakah emang mirip tekwan? ato ada cara dan tahapan saya yang salah?

notes : hati-hati saat nyicipnya, karena kuahnya panaaaasss banget. Pernah karena terlalu nafsu ga sabaran pengen nyicip rasanya, eh, lupa di tiup dulu. alhasil lidah saya kepanasan. besoknya nih lidah terasa kasar, dan ga enak klo lg makan. bukan cuma lidah, tenggrokan ku pun jg rasanya sakit. :(

Komentar

Dian Wiratama mengatakan…
debs,, kalo dipalembang rumput laut keringnya beli dimana y? aQ cari2 gak ada.. tlng y tanyain sama mamanya dimana beli rumput lautnya.. hehehe... tlng dibalas lewat email yahh... sebelumny terima kasih.
Debby mengatakan…
Dian, aku bales di sini aja ya. ga tau email kamu apa. hehe...
waktu itu kalo ga salah, mama aku beli di carefur PS. Tapi itu rumput lautnya beda. bukan kaya' rumput laut jepang/korea yang gede-gede itu. tapi rumput lautnya kecil-kecil, hampir mirip kaya' kwetiauw.

Top post

Belajar Korea

Liburan Kulur-Kilir

A little girl (Reply 1988) Chord