Atlet Badminton di Olympic, 12 Agustus 2008

di Hari ke 4 cabang Badminton Olympiade Beijing 2008, sudah 3 Atlet Indonesia gagal melangkah ke babak berikutnya. Mereka adalah Taufik Hidayat dan Luluk Hadiyanto / Alvent Yulianto. Mereka kalah pada saat pertama kali bermain di Olympiade Beijing 2008 ini.

Namun, masih ada kabar gembira. Indonesia masih memiliki perwakilan di sektor Tunggal Putri, Tunggal Putra, Ganda Campuran, dan Ganda Pria.

di Tunggal Putri, Maria Kristin akan melanjutkan perjuangannya besok (13 agustus 2008) melawan Saina Nehwal dari India. Ada peluang bagi Maria Kristin Yulianti untuk menang karena selama tampil d Olympiade Beijing ini dia telah mengalahkan pasangan-pasangan yang lebih kuat darinya. Kemarin pagi saja dia berhasil mengalahkan pemain asal Denmark, Tine Rasmussen dengan rubber set, 18-21, 21-19, 21-14.

di Tunggal Pria, ada Sony Dwi Kuncoro. dia berhasil masuk ke babak berikutnya karena mengalahkan Ville Lang dari Finlandia 2 Set langsung, 21-13, 21-18.

yang paling membanggakan adalah 2 pasang Ganda Campuran Indonesia, Nova Widianto / Liliyana Natsir, dan Flandy Limpele / Vita Marissa. Mereka berhasil membuktikan bahwa mereka adalah pemain terbaik yang dimiliki Indonesia dan sebagai harapan terbesar untuk mempersembahkan Medali Emas bagi Indonesia. Nova Widianto / Liliyana Natsir, ganda terbaik dunia, tadi pagi telah memenangakan pertandingan melawan pasangan dari Korea Selatan, Hwang Yumi / Han Sanghun, 23-21, 21-19. Sedangkan Flandy Limpele / Vita Marissa yang berperingkat 3 Dunia saat ini melangkah ke perempat Final setelah mengalahkan pasangan Hopp Kristof / Overzier Brigit asal Jerman, 21-12, 21-12.

Pada Ganda Pria, Markis Kido / Hendra Setiawan cukup sulit untuk melangkah ke babak berikutnya karena mereka melawan pasangan China, Guo Zhendong / Xie Zhongbo. Mereka berjuang sekuat tenaga untuk akhirnya memenangkan pertandingan ini dengan Rubber Set, 22-20, 10-21, 21-17.

Kita semua berharap agar atlet-atlet Indonesia ini meneruskan perjangan mereka agar mendapatkan Medali di Olympiade ini.

0 Comments